Advertisement

Nama, julukan Dan jenis petugas dapur, bagian bagian yang ada di dapur restoran, dan dapur perhotelan



 Ini dia bagian bagian petugas di bagian dapur lengkap dengan namanya....


Bagian – bagian yang terdapat pada perusahaan yang besar seperti :
1.        Bagian Saos ( The sauce party )
Juru masak yang bekerja dibagian ini menyiapkan makanan pokok yang terdiri dari segala jenis daging  ataupun unggas. Disamping itu pula akan disiapkan beberapa jenis penyerta  untuk makanan – makanan tadi ( garnish ).
2.        Bagian Memanggang ( The roast party )
Semua jenis hidangan yang dipanggang ( roast dan grill ) baik yang berupa daging atau unggas dibuat oleh bagian ini. Dibagian ini juga dimasak ikan yang dipangggang atau digoreng serta makanan lain yang digoreng termasuk memasak kentang.


3.        Bagian Mengolah Ikan ( Fish party )
Kecuali ikan yang dipanggang dan digoreng , maka semua jenis hidangan  dari ikan termasuk saosnya serta hiasannya dibuat dibagian ini.
4.        Bagian Pengolahan Sayuran ( The vegetable party )
Semua sayuran dan kentang yang dimasak (kecuali yang digoreng), hidangan dari telur, dari tepung termasuk semua hiasannya adalah merupakan tanggung jawab bagian ini.
5.        Bagian Pengolahan Sop ( The soup party )
Pada dapur yang besar, bagian yang membuat sop dan hiasannya merupakan bagian tersendiri. Kadang – kadang juga juru masak di bagian ini menyiapkan makanan dari telur.
6.        Bagian Dapur Dingin ( The Larder Party Gardemanger )
Bagian ini pada umumnya adalah bagian yang menyiapkan makanan yang dimasak oleh bagian – bagian lain seperti menyiapkan ( membersihkan, memotong, memorsi ) segala jenis daging atau unggas yang dilakukan oleh sub bagian penjagalan (butcher). Selain itu juga membuat bermacam – macam sandwiches dan pembuatan hidangan untuk cocktail party seperti canapes disiapkan dan dibuat di bagian ini.
7.        Bagian Pembuatan Kue ( The Pastry Party )
Semua jenis makanan yang manis dan kue dibuat oleh juru masak di bagian pastry. Semua jenis es krim dibuat oleh bagian ini, khususnya bagian Glacier. Sedangkan semua jenis roti seperti roti sandwich, croissant, danish, dan pastry, dibuat di bagian bakery. Kalau bagian ini khusus diadakan yang merupakan sub bagian dari pastry.
Share on : Twitter | Facebook | Google +
Artikel Hangat Lainnya:

No comments:

Post a Comment

Popular Posts

Total Pageviews

Blog Archive

Powered by Blogger.