Advertisement

Klasifikasi Restoran atau jenis restoran



Ini lagi gan klasifikasi restoran menurut beberapa ahli......

Menurut Marsum (2005:8) dilihat dari pengelolaan dan sistem penyajiannya, Restaurant dapat diklasifikasikan menjadi beberapa tipe yaitu:
a)        A’la Carte Restaurant
Adalah suatu restaurant yang telah mendapatkan izin untuk menjual makanan lengkap dengan banyak variasi di mana tamu bebas memilih sendiri makanan yang mereka inginkan.
b)        Table D’hote Restaurant
Adalah suatu restaurant yang khusus menjual menu yang lengkap dari hidangan pembuka sampai hidangan penutup dengan harga yang sudah ditetapkan.

c)        Coffee Shop atau Brasserie
Adalah suatu restaurant yang sistem pelayanannya menggunakan American Servicedan penyajian makanannya kadang – kadang dilakukan dengan carabuffet, di mana pada restaurant ini tamu dapat mendapatkan makan siang dan makan malam.
d)       Cafeteria atau Café
Adalah suatu restaurant yang mengutamakan pejualan cake, sandwich, coffee dan tea.Pilihan makanannya terbatas dan tidak menjual minuman yang beralkohol.
e)        Canteen
Adalah suatu restaurant yang diperuntukkan kepada para pekerja dan pelajar, di mana di restaurant ini mereka bisa mendapatkan makan pagi, makan siang, makan malam dan coffee break.
f)         Continental Restaurant
Adalah suatu restaurant yang menitikberatkan hidangan continental dengan pelayanan yang megah atau elaborate. Adapun hidangan yang termasuk dalam continental food adalah chicken salad hawaiian, black papper steak dan fillet fish meuniere.
g)        Carvery
Adalah suatu restaurant yang menyediakan hidangan yang di panggang, di mana pada restaurant ini para tamu dapat mengiris sendiri hidangan panggang sebanyak yang mereka inginkan dengan harga yang sudah ditetapkan.
h)        Dining Room
Adalah suatu restaurant yang terdapat di hotel kecil, motel atau inn dengan harga yang lebih ekonomis dibandingkan dengan restaurant yang ada di hotel bintang 3, tetapi restaurant ini terbuka bagi para tamu dari luar hotel.
i)          Discotheque
Adalah suatu restaurant yang hanya menyediakan makanan ringan, di mana pada restaurant ini tamu dapat menikmati makanan ringan ditemani dengan alunan musik.
j)          Fish and Chip Shop
Adalah suatu restaurant yang menyediakan berbagai macam kripik (chips) dan ikan goreng.
k)        Grill Room (Rotisserie)
Adalah suatu restaurant yangmenyediakan berbagai macam daging panggang. Pada umumnya antara restaurant dengan dapur dibatasi oleh sekat dinding kaca sehingga para tamu dapat memilih sendiri potongan daging yang dikehendaki serta para tamu dapat melihat bagaimana proses pembuatan makanan tersebut.
l)          Inn Tavern
Adalah suatu restaurant yang terletak di tepi kota yang dikelola oleh perorangan dengan harga yang diberikan cukup murah.

m)      Night Club/Supper Club
Adalah suatu restaurant yang menyediakan makan malam dengan pelayanan yang megah, pada umumnya di buka menjelang larut malam.
n)        Pizzeria
Adalah suatu restaurant yang khusus menjual masakan Italia seperti pizza dan spaghetti.
o)        Pan Cake House/Creperie
Adalah suatu restaurant yang khusus menjual pan cake serta cpere yang diisi dengan berbagai macam manisan di dalamnya.
p)        Pub
Adalah suatu restaurant yang dibuka untuk umum yang dibuka pada malam hari dengan menghidangkan snack seperti pies dan sandwich sertamenyediakan berbagai minuman beralkohol, di mana para pengunjung dapat menikmati makanan dan minuman sambil berdiri atau sambil duduk.
q)        Snack Bar/Café/Milk Bar
Adalah semacam restaurant yang cakupan serta sifatnya tidak resmi dengan pelayanan cepat, di mana para tamu dapat mengumpulkan makanan di atas baki yang diambil dari atas counter kemudian membawanya ke meja makan. Para tamu bebas memilih makanan yang disukainya.Makanan yang disediakan pada umumnya adalah hamburger, sausages, dan sandwich.
r)         Speciality Restaurant
Adalah suatu restaurant yang suasana dan dekorasi seluruh ruangan disesuaikan dengan tipe khas makanan yang disajikan. Sistem pelayanannya sedikit banyak berdasarkan tata cara negara tempat asal makanan tersebut.
s)         Terrace Restaurant
Adalah suatu restaurant yang terletak di luar bangunan, umumnya restaurant ini masih berhubungan dengan hotel maupun restaurant induk. Di negara – negara barat pada umumnya restaurant  tersebut hanya dibuka pada waktu musim panas saja.
t)         Gourmet Restaurant
Adalah suatu restaurant yang menyediakan pelayanan makan dan minum untuk orang – orang yang berpengalaman luas dalam bidang masakan dan minuman. Keistimewaan restaurant ini adalah makanan dan minumannya lezat – lezat serta pelayanannya megah dengan harga yang cukup mahal.
u)        Family Type Restaurant
Adalah suatu restaurantsederhana yang menghidangkan makanan dan minuman yang tidak mahal terutama disediakan untuk tamu – tamu keluarga atau rombongan.


v)        Main Dining Room
Adalah suatu restaurantyang terdapat pada hotel – hotel besar, di mana penyajian makanannya secara resmi, pelan tapi pasti terikat oleh suatu peraturan yang ketat. Pelayanannya menggunakan French service atau Russian service, dimana French service adalah menurutMarsum (2005:284 ) suatu sistem pelayanan yang semua jenis hidangan disajikan (dimasak dan dihias) dan disajikan secara demonstrative di depan pelanggannya oleh kedua pramusaji dan beberapa petugas khusus yang melayani minuman. French service dikenal juga dengan sebutan gueridon servicekarena pada jenis pelayanan ini semua perlengkapan masak seperti kompor dan bumbu – bumbu untuk memasak diletakkan pada suatu  kereta dorong yang dapat dipindahkan.
Sedangkan Russian service adalah suatu pelayanan yang sifatnya sangat formal dan mewah, sehingga para tamu merasa mendapatkan perhatian yang luar biasa dari waiter/waitress.Pada  Russian service ini peralatan yang digunakan menggunakan bahan – bahan mewah, seperti piring yang digunakan berasal dari bahan logam/silver.
Share on : Twitter | Facebook | Google +
Artikel Hangat Lainnya:

No comments:

Post a Comment

Popular Posts

Total Pageviews

Blog Archive

Powered by Blogger.